BPJPH-CNN Indonesia Jalin Sinergi Jaminan Produk Halal

20 Maret 2025 - 17.01

BPJPH-CNN Indonesia Jalin Sinergi Jaminan Produk Halal

Jakarta – Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama melakukan sinergi di bidang Jaminan Produk Halal dengan CNN Indonesia atau PT Trans News Corpora. Sinergi ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama yang dilakukan oleh Kepala BPJPH Ahmad Haikal Hasan, dan Direktur Utama CNN Indonesia Titin Rosmasari, di Gedung BPJPH Jakarta, Kamis (20/3/2025).

Hadir dalam penandatanganan kerja sama, Sekretaris Utama BPJPH Muhammad Aqil Irham, Deputi Kemitraan dan Standardisasi Halal Abd Syakur, serta Tenaga Ahli Kepala BPJPH bidang Kehumasan dan Komunikasi Publik Fariza Y Irawady.

Dalam sambutannya, Kepala BPJPH Ahmad Haikal Hasan menekankan pentingnya ketertiban dalam sertifikasi halal di Indonesia. “Indonesia memiliki potensi besar sebagai pusat industri halal dunia, tetapi kita masih menghadapi tantangan dalam ketertiban sertifikasinya." kata pria yang akrab disapa Babe Haikal tersebut.

Lebih lanjut, babe Haikal juga mengapresiasi komitmen CNN Indonesia dalam mendukung penguatan penyelenggaraan JPH di Indonesia. "Kehadiran CNN Indonesia dalam kerja sama ini adalah langkah strategis untuk membangun ekosistem halal yang lebih kuat dan lebih tertib,” ujarnya.

halal.go.id

Direktur Utama CNN Indonesia, Titin Rosmasari, mengatakan bahwa perusahaannya terus berkomitmen dalam mendukung penguatan ekosistem industri halal melalui kerja sama ini.

“Kami melihat industri halal sebagai sektor yang terus berkembang dan membutuhkan dukungan media untuk memperluas jangkauan informasi. CNN Indonesia berkomitmen untuk mengedukasi masyarakat dan mendukung industri halal melalui pemberitaan yang strategis.” kata Titin.

"Salah satu proyek utama kita adalah Indonesia Halal Festival, yang akan menjadi ajang penguatan literasi halal hingga Idulfitri. Kami akan menindaklanjuti kerja sama ini dengan maksimal,” lanjutnya.

MoU ini mencakup kerja sama dalam penyelenggaraan kegiatan media strategis di bidang Jaminan Produk Halal, termasuk penyebarluasan informasi kepada masyarakat. Kolaborasi ini diharapkan dapat memperluas akses informasi produk halal, mempercepat program sertifikasi halal, serta mendukung upaya-upaya pemerintah dalam mewujudkan Indonesia sebagai pusat halal global.

Bagikan

Cek Produk Halal

Infografis

halal.go.id
logo halal

Jl. Raya Pd. Gede No.13, RW.1, Pinang Ranti, Kec Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13560

Hubungi Kami

Telp: 146

Email: layanan@halal.go.id

Ikuti Kami

© Copyright 2022 Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal.