Yogyakarta — Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) mengapresiasi perguruan tinggi atas peran konkrit mereka dalam penguatan ekosistem halal nasional melalui pendirian Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) dan juga Halal Center. Hal itu diungkapkan oleh Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor pada kuliah umum dalam peresmian Lembaga Pemeriksa Halal (LP3H) Halal Center Universitas ‘Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta.
“Proses sertifikasi halal harus dilakukan secara menyeluruh, dari hulu hingga hilir. Dengan hadirnya LP3H di lingkungan kampus, kita bisa memperluas jangkauan layanan halal hingga ke pelaku UMK di berbagai daerah.” kata Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor di hadapan civitas akademika dan pelaku usaha di Kampus UNISA Yogyakarta, Kamis (3/7/2025).
Lebih lanjut, Afriansyah juga mengatakan bahwa kehadiran LP3H Halal Center UNISA menjadi langkah konkret yang diharapkan mampu mendukung terwujudnya layanan sertifikasi halal yang cepat, profesional, dan akuntabel. Ia juga mendorong perguruan tinggi yang lain untuk juga berperan aktif sebagai elemen kunci dalam memperkuat sistem jaminan produk halal nasional.
Afriansyah juga mengatakan pentingnya peran Pendamping Proses Produk Halal (P3H) untuk mempermudah pelaku usaha dalam melaksanakan sertifikasi halal, khususnya pelaku UMK, melalui skema self declare atau pernyataan pelaku usaha. Ia juga mendorong para mahasiswa dan lulusan perguruan tinggi untuk turut berkontribusi sebagai P3H.
“Melalui program Sertifikasi Halal Gratis (SEHATI), BPJPH terus membuka ruang seluas-luasnya bagi pelaku UMK. Ini juga membuka kesempatan kerja baru (freelance) bagi yang ingin terlibat secara langsung dalam sistem jaminan produk halal,” tambahnya.